Senin, 18 Juli 2011

Beberapa Metode Mencari Ilmu ...


Mencari ilmu wajib bagi setiap Muslim ...
Bagi orang yang sibuk, ada beberapa cara mencari ilmu ...

Misalnya yg dilakukan Umar bin Khattab ra. ...
Umar ra. memiliki pekerjaan (pada masa Rasulullah SAW) dalam bidang jual beli rumah (properti) ...
Beliau menggunakan 1 hari untuk belajar agama dengan mengikuti Rasulullah SAW dan 1 hari berikutnya bekerja dibidang properti.

Supaya tidak kehilangan ilmu dari Rasulullah (ketika Umar ra. bekerja) maka diajaklah tetangganya untuk saling bekerja sama.
Ketika Umar ra. bekerja, tetangganya itu yang belajar ilmu dengan mengikuti Rasulullah SAW. Dan ketika pulang bekerja, Umar ra. menanyakan ke tetangganya perihal ilmu atau ayat yang telah didapat dari Rasulullah SAW.
Hari berikutnya, giliran tetangganya yang bekerja dan Umar ra. menimba ilmu dengan mengikuti Rasulullah SAW. Ketika tetangganya pulang, ganti tetangganya yang menanyakan ke Umar ra. perihal ilmu atau ayat yang telah didapat dari Rasulullah SAW.
Begitulah cara Umar ra. membagi waktu antara mencari ilmu dan bekerja ...


Sedangkan contoh lain:
Abdullah bin Umar ra., waktunya habis untuk mengikuti Rasulullah SAW. ...
Sehingga Beliau banyak meriwayatkan Hadits dari Rasulullah SAW daripada ayahnya, Umar ra.

Begitu juga dng Abu Hurairah ra., seorang sahabat yang tidak memiliki Rumah, dan hanya tinggal di Masjid ...
Waktunya dihabiskan untuk mengikuti Rasulullah SAW. kemanapun Beliau pergi ...
Sehingga terbanyak hadits Rasulullah SAW. adalah diriwayatkan dari Abu Hurairah ra. ...

Masalah kepandaian, lebih pandai Umar ra. daripada Abdullah Ibnu Umar dan Abu Hurairah ...

Dalam suatu hadits yang diriwayatkan Bukhary, dari Abdullah bin Umar ra., dikatakan bahwa ayahnya Umar bin Khattab ra. tidak akan berkata melainkan apa2 yang dikatakannya atau yang diperkirakannya pasti akan terjadi. Demikianlah kisah sahabat Nabi SAW yang sangat dekat dengan Allah, yang ada sebagian pendapat, disebutkan bahwa Umar ra. adalah salah satu dari Wali Allah ... Subhanallah ...

Akhir kisah:
Begitulah kisah para Sahabat Nabi SAW. dalam mencari ilmu ...
Ilmu yang menerangi jalan kehidupan, sehingga tidak tersesat ...
Ilmu yang menjadikan kita semakin dekat kepada Allah, dan bukan ilmu yang menjadikan kita semakin jauh dari-Nya ...
Nah sekarang, bagaimanakah dengan kita ? Berapa persenkah waktu untuk mencari ilmu ...?
Berapa persenkah untuk mencari dunia ...?
Berapa persenkah umur kita didunia dibandingkan umur kita di akhirat ... ?
Didunia paling lama umur kita 65 tahunan, kalo di akhirat, berapa lama kita ...? Sebandingkah dengan apa yang kita usahakan ketika di dunia ini ?

Padahal sebaik2 jaman adalah jaman Nabi SAW. dan sebaik2 contoh adalah Nabi SAW. beserta Sahabat2 Beliau ...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar